GLACIAL (Global Citizenship Conference of Airlangga) 2023 merupakan kegiatan internasional yang digagas oleh perkumpulan Duta FST Universitas Airlangga dengan dukungan dari Airlangga Global Engagement. Kegiatan yang mengusung tema “The Role of Science and Technology in Promoting Global citizenship Towards Sustainable Communities” ini bertujuan untuk menjalin relasi internasional antar mahasiswa dan juga mengenalkan kekayaan budaya Indonesia kepada mahasiswa internasional. Kegiatan ini mmfasilitasi dan menjadi platforms bagi mahasiswa-mahasiswa dengan berbagai latar belakang, kebiasaan, dan budaya untuk saling berdiskusi dalam menyelesaikan tantangan-tantangan global.
Kegiatan yang diikuti oleh mahasiswa dari berbagai negara seperti Indonesia, Malaysia, Pakistan, dan Afganistan ini berlangsung selama 7 hari di Surabaya dan Banyuwangi. Dosen Teknik Lingkungan Universitas Airlangga, Bapak Wahid Dianbudiyanto, S.T., M.Sc menjadi salah satu pembicara dalam rangkaian kegiatan GLACIAL 2023 yaitu Short Course “Empower Engaged Envolve”. Forum ini dilaksanakan pada hari senin (4/09/2023) di Auditorium Ternate Aseec Tower Universitas Airlangga. Pada forum tersebut Bapak Wahid Dianbudiyanto, S.T., M.Sc membawakan materi dengan judul “Understanding and Addressing Climate Change, Renewable Energy, and Global Health”
Dalam materinya Bapak Wahid Dianbudiyanto, S.T., M.Sc menyampaikan tentang bagaimana kondisi bumi yang sedang dilanda climate change yang sudah sangat memprihatinkan. Selain itu, beliau juga menyampaikan terkait transisi energi dimana di masa depan kita harus lebih mengandalkan energi terbarukan, energi hijau, dan energi bersih dalam pemenuhan konsumsi energi sehari-hari. Beliau juga menyampaikan bagaimana global health terpengaruh dari kondisi climate change dan pemilihan jenis energi yang kita gunakan.
Pada presentasinya, Bapak Wahid Dianbudiyanto, S.T., M.Sc juga memberikan tips-tips yang bisa dilakukan untuk mengurangi konsumsi energi yang bisa berpengaruh pada kondisi climate change saat ini. Salah satu yang beliau juga terapkan sehari-hari adalah dengan menggunakan alat-alat elektronik dengan inventer sehingga dapat meminimalkan penggunaan energi sehingga dapat mengurangi zat sisanya yang dapat memperparah climate change.
Pada forum ini selain Bapak Wahid Dianbudiyanto, S.T., M.Sc juga terdapat satu pembicara lain yaitu Dr. Anton Sudarisman, DIPL. TAA., MM., MSDM yang menjabat sebagai Human Capital Profesional PT. Freeport Manyar Smelter. Beliau membawakan materi terkait “Strategies Addressing Complex Global Challenges”.